5 Aplikasi Foto Editor Terbaik Android

Bagi para pecinta android sekaligus pecinta fotografer, mungkin aplikasi foto ini akan sangat berguna dan akan anda sukai karena didalam aplikasi foto yang akan saya bahas ini mempunyai fitur yang lebih sederhana tapi lebih cepat dalam penggunaan untuk hasil foto yang maksimal. Bila anda tidak mau ketinggalan momentum berharga ketika anda sedang berekreasi atau dalam event tertentu dengan langsung mengunggah foto ke jejaringan sosial, maka aplikasi ini jawaban dari semuanaya, yuk kita baca saja dibawah ini 5 aplikasi foto terbaik di android.

Instagram

Instagram dari Instagram.Inc berkembang sangat cepat di kalangan foto editor yang mempunyai banyak penggemar, Dengan menggunakan Instagram maka anda akan mendapatkan efek seperti kamera Kodak Instamatic dan Polaroid. Kita juga bisa langsung mengunggah hasil foto kita ke berbagai situs jejaring sosial yang kita inginkan. Aplikasi Instagram ini dapat kalian download atau unduh secara gratis di www.instagram.com. Aplikasi Instagram dapat dinikmati oleh pengguna Android atau iOS.

Snapseed

Snapseed adalah aplikasi foto editor yang paling saya sukai. Snapseed berada dalam daungan Nik Software yang merupakan bagian dari Google. Snapseed memiliki fitur-fitur menarik yang bisa membuat foto menjadi efek HDR serta mampu memainkan efek-efek seperti fitur AutoCorrect, dengan fitur AutoCorrect Anda dapat memperbaiki kualitas foto dengan cepat. Snapseed juga memiliki fitur Share ke berbagai situs jejaring sosial dan share ke media lain. Aplikasi Snapseed tersedia bagi pengguna smartphone Android dan iOS. Aplikasi Snapseed ini dapat di download dan di unduh dari situs resminya yang beralamat di www.snapseed.com.

Pixlr-o-Matic

Aplikasi foto editor Pixlr-o-Matic memiliki fitur-fitur yang terbilang cukup sederhana lengkap, seperti fitur mengambil foto langsung dari Pixlr-o-Matic, Resize, menghilangkan Red Eye, memutihkan gigi hingga memperbaiki foto dan pewarnaan. Seperti yang lainnya Pixlr-o-Matic juga dapat memungkinkan kita untuk berbagi foto ke berbagai situs jejaring sosial dengan fitur Share yang dimilikinya. Pixlr-o-Matic dapat Anda unduh secara free gratis dari situs resmi Pixlr-o-Matic dengan alamat di www.pixlr-com . Aplikasi Pixlr-o-Matic ini tersedia bagi pecinta dan pengguna Android atau iOS.

PicsArt

Fitur-fitur yang dimiliki oleh PicsArt juga tidak kalah canggihnya dengan aplikasi foto yang telah disebutkan. Dengan menggunakan PicsArt kita bisa menjadi seniman praktis yang super karena dukungan fitur-fitur  PicsArt sangat membantu. Namun sangat disayangkan karena saat ini PicsArt hanya dapat digunakan oleh pengguna smartphone dengan sistem operasi Android saja. Aplikasi ini dapat Anda unduh secara gratis free dari Google Play secara langsung yang beralamat di www.play.google.com.

Cymera

Aplikasi foto editor yang satu ini juga cukup menarik karena memiliki fitur-fitur yang menyerupai kamera DSLR wah seperti fotografer sungguhan ya. Andalan aplikasi ini yang paling di sukai oleh para fotografer adalah efek AutoFocus dan beberapa efek kamera DSLR lainnya. Dengan aplikasi Cymera, Anda juga dapat mengedit foto dengan merubah warna kulit, menghilangkan Red Eye dan berbagai efek keren lainnya. Aplikasi ini dapat Anda unduh secara gratis langsung di Google Play jika Anda pengguna perangkat Android atau di Apple Store jika Anda pengguna perangkat iOS.

Sudah segitu saja dulu ya, sudah capek nieh, mungkin masih ada banyak lagi aplikasi foto lain yang mempunyai kelebihan yang belum saya bahas, akan saya bahas kapan2 di postingan berikutnya, tapi disini saya sudah mengambil 5 Aplikasi Foto Editor Terbaik Android yang menurut saya lebih dari cukup sekali. Mudah2an bisa menjadi manfaat bagi para pecinta foto dan smartphone. Bagi yang suka dengan video editing, bisa kalian baca artikel Aplikasi Android Editing Video Terbaik.
Title : 5 Aplikasi Foto Editor Terbaik Android
Description : Bagi para pecinta android sekaligus pecinta fotografer, mungkin aplikasi foto ini akan sangat berguna dan akan anda sukai karena didalam ap...

0 Response to "5 Aplikasi Foto Editor Terbaik Android"

Post a Comment

No SPAM and No PORN, ejoy for comment!

Berlangganan

Masukan alamat Email mu untuk Berlangganan Artikel Lewat Email, kamu akan dapat Update Artikel dari blog ini langsung melalui email

Enter your email address: